Member-only story

Ulasan Buku: Madilog (1943)

Revolusi Pola Pikir yang Tak Lekang

Rayan Suryadikara
7 min readJan 17, 2024
Ulasan Madilog Sampul Depan

Pengarang: Tan Malaka (dengan nama pena Iljas Hussein)
Tajuk lengkap: Madilog — Materialisme, Dialektika, dan Logika
Bahasa: Indonesia
Tahun terbit: 1943

Belum jadi anggota Medium? Silakan baca versi gratisnya di sini.

Tidak ada batas pengetahuan dan tidak ada pula batas-batasnya persoalan.

Magnum Opus Sang Pelarian

Madilog. Saya rasa sudah banyak orang Indonesia jika tidak dikatakan hampir semua telah mendengar buku ini — membacanya, apalagi sampai halaman terakhir, mungkin agak lebih sedikit. Nama penulisnya mungkin masih sibuk berseliweran di antara relung-relung pikiran kita. Awalnya sosok yang sangat lindap dalam sejarah Indonesia, perlahan-lahan dengan kian mudahnya akses informasi kita mulai mencari tahu sendiri siapakah sosok yang konon dijuluki “Bapak Republik Indonesia.”

Sedikit aneh rasanya tidak mencoba melukis Tan Malaka dalam beberapa baris sebelum membedah Madilog. Tangkapan saya, beliau adalah seorang pelarian yang otak dan hatinya tertambat abadi pada gugusan pulau yang merentang memisahkan Asia dan Australia. Jalan hidupnya yang kosmopolis melibatkannya…

--

--

Rayan Suryadikara
Rayan Suryadikara

Responses (2)